Home / Kerinci / Kriminal

Rabu, 9 November 2022 - 09:13 WIB

Dugaan Money Politik dalam Pilkades Pungut Mudik, Tim Sukses Cakades Ditahan Polisi

koransakti - Penulis

KoranSakti.co.id, Kerinci- Pemilihan Kepala Desa merupakan pesta demokrasi. Masyarakat desa dapat berpartisipasi dengan memberikan suara untuk memilih calon Kepala Desa yang bertanggung jawab dan mampu mengembangkan desa.

Salah satu tantangan besar demokratisasi dalam Pilkades adalah maraknya politik uang (money politics). Seperti yang terjadi di salah satu Desa di Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi.

Dugaan  politik uang di Desa Pungut Mudik, Kecamatan Air Hangat Timur Kabupaten Kerinci, terjadi sebelum pemilihan berlangsung Diketahui Dalam pemililhan itu, calon yang terdaftar di panitia pemilihan desa adalah 4 orang. Mereka adalah : 1. Kasmir. 2. Raflis. 3. Zulpari. 4. Datrizal.

Baca juga :   4 Tersangka Pengrusakan Kotak Suara Pemilu 2024 di Pindahkan dari Polda Jambi ke Rutan Kelas II B Sungai Penuh

Calon nomor 1 pada pemilihan itu diduga telah melakukan kecurangan dengan cara menebar uang alias money politik. Masyarakat desa Pungut Mudik menemukan bukti berupa beberapa amplop yang berisi  uang  disertai poto kandidat nomor urut 1.

Dalam amplop yang siap diedarkan pelaku berinisial J , yang merupakan tim sukses itu didapati sejumlah uang antara Rp. 200.000 dan Rp. 300.000. Pelaku ditangkap masyarakat dan diserahkan ke pihak Polres Kerinci , kini kasusnya tengah di proses pihak berwajib.

Baca juga :   Sekda Alpian Ikuti Rakor Pemberantasan Korupsi

Untuk diketahui,hasil penghitungan suara menyebutkan bahwa calon nomor 1 dinyatakan sebagai pemenang. Namun karena dugaan kasus politik uang, masyarakat meminta diadakan pemilihan ulang.

Hingga berita ini di publish, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Kerinci, Sahril Hayadi belum bisa di konfirmasi.  (Emi)

Berita ini 137 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Advetorial

Kiprah PT. CGC  Dalam  Upaya Meningkatkan Kesejateraan Petani Kulit Manis Kerinci

Advetorial

Terobosan Pemerintah Kerinci Berikan Pelayanan Publik Terbaik, Asraf Berkantor di Danau Kerinci

Kriminal

Misteri Kasus Seks Menyimpang, Pelaku Terancam Pidana 15 Tahun Penjara 

Daerah

Arus Mudik Lebaran, Dishub Kerinci Dirikan 3 Titik Posko Pengamanan

Advetorial

Bupati Kerinci Pantau & Koordinasi dengan Petugas PPAG

Daerah

Peringati Hari Jadi Ke- 3, Media Online Lintas Asia Net Santuni Anak Yatim

Advetorial

Bupati Kerinci Adirozal Buka Secara Resmi Jambore PKK Tingkat Kabupaten Kerinci Tahun 2022

Dinamika

Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jambi Fadli Sudria Tausiyah di Masjid Raya Pasar Jujun