Home / Jambi

Kamis, 21 November 2024 - 10:05 WIB

Brigjen TNI Heri Purwanto, S.E, M.Sc,. Awali Tugas dengan Kunker ke Balak Aju Korem 042/Gapu

koransakti - Penulis

Koran Sakti.co.id, Jambi – Komandan Korem (Danrem) 042/Gapu, Brigjen TNI Heri Purwanto, S.E., M.Sc., melakukan kunjungan kerja ke Denpal II/2 dan Denzibang 3/II Jambi. Rabu (20/11/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk melihat langsung kondisi satuan Balak Aju di wilayah Korem 042/Gapu sekaligus sebagai perkenalan Danrem kepada anggota jajaran serta memberikan arahan kepada para prajurit dan PNS.

Danrem didampingi sejumlah pejabat penting, termasuk Kasrem 042/Gapu Kolonel Inf Eddy Basuki, Kasi Intel Kasrem Kolonel Inf Imasfy, S.E., dan Kasi Ops Kasrem Letkol Inf Wisyudha Utama. 

Brigjen Heri Purwanto disambut oleh Dandenpal Letkol Cpl Waluyo, S.S.T., sebelum menuju ruang transit Denpal II/2.

Dalam arahannya kepada sekitar 55 orang anggota militer dan PNS dari Denpal II/2 dan Denzibang, Brigjen TNI Heri Purwanto menegaskan pentingnya kerja sama untuk menjalankan tugas pokok dengan baik.

Baca juga :   Puncak Peringatan HUT TNI Ke 79, Kodim 0417/Kerinci Gelar Kejuaraan Trail Adventure.

Danrem juga mengingatkan prajurit untuk menjaga hubungan baik dengan masyarakat. Ia meminta agar setiap permasalahan diselesaikan secara persuasif, menghindari adanya perselisihan apalagi kontak fisik, guna menjaga citra positif TNI di tengah masyarakat.

Dalam tahapan Pilkada, Brigjen Heri menekankan seluruh Prajurit dan PNS wajib menjaga netralitas. Hindari penggunaan fasilitas satuan untuk kepentingan politik. Jangan sampai foto-foto dengan bacround Paslon dan atau ada baliho disekitarnya, kendaraan satuan/pribadi jangan disalahgunakan untuk mendukung salah satu Paslon/partai tertentu.

Keberadaan kita sebagai satuan kewilayahan selalu monitor setiap tahapan Pilkada dan jangan pernah terpengaruh untuk turut mengkampanyekan, jaga nama baik institusi dan selamatkan diri pribadi.

Baca juga :   H. Ridwan Agus, Dpt Kembali Nahkodai PWI Provinsi Jambi

Lebih lanjut, ia mengingatkan anggota untuk menjauhi perilaku instan seperti judi online, pinjaman online, dan narkoba. “Hati-hati dengan modus-modus yang bisa menghancurkan karier dan kehidupan. Bekerjalah dengan baik dan harus banyak bersyukur dengan apa yang telah dimiliki, karena masih banyak masyarakat yg ingin mengabdi di instansi TNI oleh karena itu jaga dan berdinas lah dengan baik . Jangan mengambil langkah yang dapat merugikan diri sendiri dan satuan,” tambahnya.

Kunjungan kerja merupakan wujud kepedulian Brigjen TNI Heri Purwanto untuk memastikan kesiapan, kinerja dan kedisiplinan satuan Balak Aju di wilayah Korem 042/Gapu, sekaligus membangun sinergi dengan seluruh anggotanya.

Sumber: Penrem 042/Gapu

Berita ini 28 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Jambi

Pererat Silaturahmi dan Sinegitas dengan Forkopimda Danrem 042/Gapu Berkunjung ke Kantor Kejati Provinsi Jambi

Jambi

Kapolda Jambi Tegaskan Untuk Memberantas Penambangan Emas Tanpa Izin Perlu Melibatkan Semua Pihak Terkait

Jambi

Kasrem 042/Gapu Pimpin Upacara Ziarah Nasional HUT Ke-79 TNI Tahun 2024

Jambi

Bahas Program Kerja dan Persiapan Porwanas di Malang, SIWO PWI Provinsi Jambi Gelar Rapat

Jambi

H. Suparyono : Masyarakat Tidak Butuh Janji-janji Palsu

Advetorial

Kejari Sungai Penuh Antonius Despinola : Pentingnya Menggunakan Produk Dalam Negeri

Jambi

Kasrem 042/Gapu Pimpin Upacara Bendera 17-an Bulan September 2024

Dinamika

Gubernur Lantik Ketua IWO Jambi Jadi Komisioner Komisi Informasi