Home / Advetorial / Pendidikan

Kamis, 13 Oktober 2022 - 16:57 WIB

STIE Sakti Alam Kerinci Sukses Gelar Wisuda Strata Satu Angkatan Ke XIX Tahun 2022

koransakti - Penulis

KoranSakti.co.id, Sungai Penuh- Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Sakti Alam Kerinci Provinsi Jambi sukses menggelar Rapat Senat Terbuka Wisuda Sarjana Strata Satu Prodi Ekonomi Pembangunan Manajemen dan Akutansi Angkatan Ke XIX Tahun 2022.

Rapat Senat Terbuka berlangsung di DEJ Convention & Hall, Kamis 13 Oktober 2022  dipimpin langsung oleh Ketua STIE-SAK, Gampo Haryono.SE.MM. Pada acara tersebut sebanyak 150 orang wisudawan dan Wisudawati yang terdiri dari tiga Program Studi (Prodi), yaitu Manajemen, Ekonomi Pembangunan dan Akuntansi sukses mengikuti rangkaian prosesi wisuda.
Dalam Sambutannya Ketua STIE-SAK, Gampo Haryono berharap, agar para Wisudawan dan Wisudawati STIE-SAK bisa menjadi Sarjana yang unggul, kompetitif serta tangguh dalam menghadapi tantangan di dunia kerja. Terlebih lagi STIE-SAK saat ini sukses meraih Akreditasi B baik itu Institusi maupun Program Studi.

Baca juga :   TP. PKK & GOW serta DWP Kota Sungai Penuh Gelar Silaturahmi dan Halal BI Halal

“Selamat kepada para wisudawan STIE-SAK. Semoga Ilmu yang didapatkan bisa bermanfaat. Saya juga berharap agar wisudawan sekalian bisa menjadi Sarjana yang unggul, kompetitif serta tangguh dalam menghadapi tantangan di dunia kerja,” harapnya.

Selanjutnya Wakil walikota sungai penuh Alvia Santoni, yang mewakili Pemerintah Kota Sungaipenuh dalam sambutannya mengatakan bahwa STIE-SAK senantiasa menjadi Institusi yang konsisten mencetak Sarjana yang handal dan mampu bersaing di dunia Kerja.

Baca juga :   DPRD Setujui Dua Ranperda Kota Sungai Penuh

“Sudah lebih dari dua dekade STIE-SAK senator eksis dan konsisten menjadi Institusi yang mencetak Sarjana yang unggul, handal dan mampu bersaing di dunia Kerja. Saya harapkan hal ini terus dipertahankan sehingga Institusi STIE-SAK senantiasa menjadi kebanggaan masyarakat Kota Sungaipenuh dan Kabupaten Kerinci,” terangnya.Sementara itu dalam laporan panitia, pada tahun 2022 ini  yang menjadi lulusan terbaik diraih oleh Indah Tri Sartika dari Prodi Akuntansi dengan IPK 3,93, kemudian Endah Kusuma Wati, Prodi Manajemen dengan IPK 3,98 dan Syukma Laisyah Prodi Ekonomi Pembangunan dengan IPK 3,87. (adv)

Berita ini 195 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Advetorial

Pemkot Sungai Penuh Peringati HUT 65 Provinsi Jambi

Advetorial

MOTIVASI DESA DENGAN MAPAY DESA

Advetorial

LKSA Yayasan Masjid Baiturrahman Serahkan Santunan Kepada Ratusan Anak Yatim/Piatu

Advetorial

Bupati Adirozal Pimpin Peringatan Sumpah Pemuda ke-94

Advetorial

Bupati Kerinci, Adirozal Hadiri HUT APSI Ke 20

Advetorial

Wako Ahmadi Pantau Pemeriksaan Kesehatan Jemaah Calon Haji Kota Sungai Penuh

Advetorial

Semarak Jambore PKK Kota Sungai Penuh Tahun 2023

Advetorial

Wawako Antos Hadiri Peresmian Makorem 042/Gapu