Home / Politik

Sabtu, 21 September 2024 - 22:55 WIB

Ahmadi Zubir Kukuhkan Tim AZ-FER 5 Koto, Pesisir Bukit

koransakti - Penulis

Koran Sakti.co.id, Sungai Penuh – Calon walikota Ahmadi Zubir didampingi Calon wakil walikota, Ferry Satria (AZ-FER) resmi mengukuhkan Tim pemenangan AZ-FER 5 Koto, kecamatan Pesisir Bukit, bertempat di Desa Koto Tengah, Sabtu, (21/9).

Acara pengukuhan dihadiri oleh tokoh-tokoh masyarakat, unsur 4 jenis, serta tokoh wanita di wilayah 5 desa, yakni desa Koto Tengah, desa Koto Lolo, Koto Tengah, Koto Bento dan Koto Keras, kecamatan Pesisir Bukit.

Baca juga :   Laporkan Dugaan Kecurangan Ke Bawaslu, Timses Caleg PPP Menuntut Perhitungan Suara ulang

Dalam sambutan dan arahannya, usai mengukuhkan Tim, Ahmadi, berharap Tim 5 Koto dapat menjadi motor penggerak perubahan positif, khususnya dalam bidang pembangunan di desa.

“Ini adalah langkah awal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, saya yakin Tim 5 Koto akan mampu memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan Desa 5 Koto dan sekitarnya,” ungkap Ahmadi.Selain itu, lanjutnya, dia juga berharap Tim yang telah dikukuhkan dapat menjadi penghubung antara pemerintah dan masyarakat, serta mampu mendorong pelaksanaan program strategis untuk meningkatkan kualitas hidup warga di 5 Koto.

Baca juga :   Walau diguyur Hujan, Ribuan Massa Bertàhan Hadiri Kampanye AZFER

Acara ditutup dengan prosesi simbolis penyerahan SK oleh calon walikota Ahmadi Zubir dan calon wakil walikota Ferry Satria, kepada perwakilan Tim 5 koto, sebagai tanda dimulainya perjalanan baru bagi kolaborasi pembangunan yang lebih baik di wilayah 5 Koto. (*)

Berita ini 83 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Politik

AL-AZHAR Mulai Ditinggalkan, Kordes Permanti Beralih Dukung AZ-FER

Politik

Walau diguyur Hujan, Ribuan Massa Bertàhan Hadiri Kampanye AZFER

Politik

Ahmadi Zubir Tegaskan Keberhasilan SNP Plus dalam Debat Pilkada Sungai Penuh

Kerinci

Caleg PPP Nomor Urut 2 Dapil 5 Kab.Kerinci

Politik

Ribuan Massa Pendukung AZFER Hadiri Kampanye di Pendung Hiang

Politik

Motto!!! Lanjutkan 2 Periode Cocok Untuk AZ-FER 

Politik

AZ-FER Masih Sangat Bertuah Di Hamparan Besar Tanah Rawang

Advetorial

Target Menang ! DPC Partai Demokrat Kota Sungai Penuh Gelar Silaturahmi & Konsolidasi