Home / Daerah / Sungai Penuh

Rabu, 1 Mei 2024 - 18:30 WIB

Desrianto: Ahmadi Wajib Lanjutkan Pembangunan Kota Sungai Penuh

koransakti - Penulis

Koransakti.co.id, Sungaipenuh – Desrianto Kudri yang sebelumnya dikenal dekat dengan Fikar Azami kini menjadi buah bibir publik Kota Sungaipenuh, setidaknya sejak komentarnya yang menyatakan dukungannya kepada inkamben saat ini yaitu Ahmadi Zubir. Politisi asal Kecamatan Pondok Tinggi ini secara tegas menyatakan bahwa Ahmadi Zubir layak melanjutkan pembangunan Kota Sungaipenuh untuk lima tahun ke depan.

Pasalnya, kepemimpinan Ahmadi Zubir yang baru berjalan kurang dari 4 tahun ini telah menorehkan berbagai capaian yang positif dalam pembangunan Kota, menurutnya hal ini harus dilanjutkan.

“saya melihat kepemimpan Ahamdi Zubir sangat baik. Pembangunan merata dan kedekatannya dengan seluruh lapisan masyarakat merupakan modal utama baginya untuk melanjutkan kepemimpinannya. Menurut saya beliau wajib lanjutkan pembangunan”, jelasnya. (1/5/24).

Baca juga :   Sungai Penuh Kehilangan Putra Terbaik, Selamat Jalan Bung Syafriadi 

Sontak saja pernyaataan dari tokoh yang bukan kaleng-kaleng ini membuat publik bertanya-tanya, kerena sebelumnya Desrianto Kudri ini merupakan sosok yang sangat dekat dengan Fikar Azami yang juga diprediksikan bakal maju pada Pilwako mendatang.

Terkait hal ini, Desrianto menegaskan secara personal dirinya tidak memiliki persoalan dengan Fikar Azami. Namun, dirinya berpadangan bahwa pada Pilwako mendatang sosok Ahmadi Zubir yang dirasa lebih tepat untuk melanjutkan roda pemerintahan Kota Sungaipenuh.

Baca juga :   Jalin Sinergitas, Kapolres Kerinci Mengunjungi Kejaksaan Negeri Sungai Penuh

“bung Fikar adalah sahabat saya, tidak ada perosalan diantara kami. Namun untuk kemajuan Kota Sungaipenuh saya berpadangan Pak Ahmadi lebih layak dan tepat untuk melanjutkan pembangunan”, imbuhnya.

Penutup, Desrianto dengan tegas mengatakan secara rasional dan kongkrit Ahmadi Zubir masih memiliki peluang yang besar untuk menang kembali pada Pilawako yang digelar tahun ini.

“Rasionalnya Ahmadi memiliki peluang besar untuk kembali menang pada Pilwako tahun ini”, tutupnya.(Pro)

Berita ini 64 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Advetorial

Pemkot Sungai Penuh Kembali Raih WTP Ke- 10 Berturut-Turut

Daerah

Pemdes Pondok Agung Salurkan Dana BLT-DD Tahap III Tahun 2024 Kepada 63 KPM

Advetorial

Wako Ahmadi Sampaikan 3 Ranperda ke Dewan

Kerinci

Mewakili Dandim 0417/Kerinci, Danramil 04/Stl Hadiri Apel Peringatan Ulang Tahun Santri Nasional.

Advetorial

Wako Ahmadi Hadiri Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Wakil Ketua DPRD dan PAW Anggota DPRD

Advetorial

Wako Ahmadi Lepas Kontingen Kejurprov Cabang Drum Band

Advetorial

Bupati Kerinci Adirozal Pimpin Upacara Peringatan HUT RI Ke- 77

Advetorial

Wako Ahmadi Gelar Audiensi Dengan Bappenas, Kementerian LHK dan Kemenpora RI