Home / Advetorial / Pemerintahan

Minggu, 15 September 2024 - 17:33 WIB

Pj Bupati Kerinci: Persiapan MTQ Tingkat Provinsi Jambi ke-53 Hampir Rampung

koransakti - Penulis

Asraf : Kerinci Siap Menyambut Kedatangan Para Kafilah Dengan Suguhan Menarik

Koran Sakti.co.id, Kerinci.- Pemerintah Kabupaten Kerinci melaksanakan gotong royong dalam rangka persiapan menyongsong perhelatan akbar, Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Tingkat Provinsi Jambi Ke 53 Tahun 2024.

Acara yang akan digelar di lokasi objek wisata dermaga Danau Kerinci pada tanggal 18 sampai dengan 27 September 2024 ini rencananya akan dibuka secara resmi oleh Gubernur Jambi, H. Al Haris.

Pj Bupati Kerinci, Asraf,S.Pt.,M.Si menyebutkan, pemerintah kabupaten Kerinci telah bekerja maksimal untuk suksesnya acara MTQ ini.

“Persiapan menghadapi gelaran MTQ sudah hampir 97,5 persen” ungkap Pj Bupati Kerinci Asraf kepada sejumlah awak media, minggu, 15 Sepetember 2024 saat kegiatan gotong royong di lokasi utama MTQ di Danau Kerinci

Baca juga :   Tokoh Masyarakat : Fadli Sudria Legislator Tegas, Unik Tapi Menarik

Menurut Asraf, sisanya akan ditangani oleh EO. Segala urusan penyelenggaraan seperti, lampu, audio, videotron dan sarana penunjang lainnya semua hampir rampung, termasuk lokasi penyambutan kafilah di Lapangan Bola Kaki, depan Kantor Kemenag Kerinci di Sebukar, dan lokasi mimbar utama untuk pawai MTQ di simpang 3 Pentagen telah disiapkan.Pemerintah Kabupaten Kerinci selaku tuan rumah, sebut Asraf siap menyambut kunjungan para kafilah dari berbagai Kabupaten/Kota se Provinsi Jambi dengan suguhan atraksi seni budaya menarik serta keindahan Kabupaten Kerinci lengkap dengan kulinernya.

“Kami berharap dapat menjadi tuan rumah yang baik dan sukses menyelenggarakan MTQ Tingkat Provinsi Jambi ke-53 di Kabupaten Kerinci, baik sebagai tuan rumah maupun peserta,” ujar Pj. Bupati Kerinci, Asraf.

Baca juga :   H. Ridwan Agus, Dpt Kembali Nahkodai PWI Provinsi Jambi

Asraf juga berharap agar seluruh elemen masyarakat khususnya para peserta kafilah untuk sama sama menjaga keamanan, ketertiban dan kebersamaan dalam pelaksanaan MTQ Tingkat Provinsi Jambi di Kabupaten Kerinci.

Untuk menjaga serta antisipasi terhadap virus DBD di Kabupaten Kerinci, Asraf mengatakan, seluruh lokasi, seperti tempat penginapan kafilah, lokasi lomba dan arena utama akan difogging.

“Senin, 16 September kegiatan fogging ini akan dilakukan, dan mulai hari ini, kata Asraf, tidak ada OPD yang keluar daerah. Semua ditargetkan untuk fokus pada pelaksanaan dan mesukseskan MTQ,” tandas Pj.Bupati Kerinci, Asraf. (Emi)

Berita ini 128 kali dibaca

Share :

Baca Juga

Advetorial

Libur Lebaran, Wisata Aroma Pecco Kayu Aro Ramai Kunjungan Wisatawan .

Advetorial

Bahas Isu-Isu Global, Para Pemimpin Parlemen Negara Organisasi Kerjasama Islam (OKI) Hadiri Konferensi Internasional MPR Di Bandung

Advetorial

Tuan Rumah Rakon TP-PKK se-Provinsi Jambi, TP-PKK Sungai Penuh Promosikan Produk Unggulan

Advetorial

Bank Jambi Sungai Penuh Rayakan HUT ke-62, Jazwar Efendi: Misi ‘Bangga Melayani’ Tetap Jadi Prioritas

Advetorial

Wako Ahmadi & Wawako Antos Dampingi Tim Safari Ramadhan Pemprov Jambi

Pemerintahan

KUNKER BADAN MUSYAWARAH & BADAN ANGGARAN

Advetorial

Ketua DPRD Kota Sungai Penuh Ikuti Upacara Penurunan Bendera Merah Putih

Advetorial

Wako Ahmadi Lantik 126 Pejabat Fungsional Lingkup Pemkot Sungai Penuh